Visi dan Misi
Berpedoman pada visi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, serta mengacu pada tugas pokok dan fungsi Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Manokwari, maka visi Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Manokwari tahun 2016 - 2021 adalah:
“Mewujudkan Manokwari yang Berbudaya dan Pariwisata yang Berdaya Saing Menuju Masyarakat yang Damai dan Sejahtera”
Untuk mencapai visi Dinas KPariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Manokwari tahun 2016- 2021 tersebut, maka Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Manokwari telah menetapkan misi, sebagai berikut :
1. Meningkatkan dan mengembangkan kualitas pengelolaan organisasi Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga,
2. Menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) pengelola Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga yang kompeten dan kompetitif,
3. Meningkatkan pembinaan dan memberdayakan masyarakat dalam upaya melestarikan keragaman dan kekayaan nilai-nilai budaya dan warisan budaya;
4. Meningkatkan pembinaan dan memberdayakan masyarakat dalam upaya mengembangkan destinasi pariwisata yang berdaya saing tinggi;
5. Meningkatkan dan mengembangkan destinasi pariwisata yang berdaya saing tinggi dan mampu menggerakkan pertumbuhan perekonomian lokal;
6. Merangsang tumbuhnya investasi pariwisata.